Rumah Baca Pelangi. Penyerahan donasi buku dari BIP#KadoTahunBaru via Gramedia sebanyak 200 judul buku buat TBM Rumah Pelangi. Team Gramedia Solo langsung bertandang ke Rumah Pelangi sekaligus penyerahan buku. Semoga buku yang di donasikan memberi kemanfaatan bagi masyrakat sekitar untuk membawa kemajuan di dunia literasi
Jumat, 26 Februari 2016
Kamis, 14 Januari 2016
Donasi Buku dari Dwi Kurniawan (Jakarta)
Rumah Baca. Alhamdulillah Selalu saja ada manusia berhati malaikat.hari ini Rumah Pelangi mendapat kiriman donasi buku dari Jakarta. Terimakasih kepada Bapak Dwi Kurniawan yang telah memberikan donasi buku kepada Rumah Baca Pelangi. Semoga menjadi amalan yang menghantarkan ke surga kelak..
Jumat, 01 Januari 2016
Donasi dari Dwi Kurniawan
Selalu saja ada manusia berhati malaikat. Tetiba sore hari, ada yg masuk ke WA. Lagi-lagi dari entah berantah yang tidak saya kenal sama sekali, berbaik budi untuk memberi donasi ke Rumah Pelangi. Semoga menjadi amal pemberat untuk masuk ke surganya kelak. Amiin...
Kamis, 03 Desember 2015
Nonton Fim Bareng
Tak hanya sekadar membaca, di Rumah Pelangi juga ada `NonBar` alias nonton bareng yang seru dan asyik buat anak-anak, sebuah kreatifitas belajar buat mereka
Mentradisikan Budaya Baca
Tiap hari Rabu dan Jumat Rumah Pelangi riuh oleh anak-anak yang belajar mengeja huruf hijaiyah, mereka penuh semangat meskipun harus berdesakan karena kapasitas tempat yang kini semakin menyempit karena yang datang terus bertambah.
Ada upaya dari kami selaku pengelola Rumah Pelangi untuk mencoba mentradisikan budaya baca kepada para santri cilik tersebut, sekaligus membangun kedekata emosional anak dan kedua orang tua mereka melalui buku.
Tiap hari Jumat, kita pilih sebagian dari mereka untuk kita pinjami buku, lantas kita minta kepada orang tua mereka di rumah untuk membacakan atau mendngengkan buku tersebut di rumah. Sebuah gerkan budaya baca dari kampung...
Ada upaya dari kami selaku pengelola Rumah Pelangi untuk mencoba mentradisikan budaya baca kepada para santri cilik tersebut, sekaligus membangun kedekata emosional anak dan kedua orang tua mereka melalui buku.
Tiap hari Jumat, kita pilih sebagian dari mereka untuk kita pinjami buku, lantas kita minta kepada orang tua mereka di rumah untuk membacakan atau mendngengkan buku tersebut di rumah. Sebuah gerkan budaya baca dari kampung...
Senin, 19 Oktober 2015
Selasa, 13 Oktober 2015
Donasi komputer
Trimakasih, buat manusia berhati malaikat, Rumah Baca Pelangi tahun ini mendapat donasi seperangkat komputer. Semoga menjadi amal kebaikan yang dicatat oleh Allah SWT. Amiin...
Langganan:
Postingan (Atom)